Jumat, 19 Oktober 2012

project #5 Ombre Cake

Ultah anakku yang kedua kebetulan mo coba cake yg lagi diomongin di milis NCC.
Sebenernya sblm rame diomongin sempet liat ombre di blog2 luar, tertariknya bkn pada cake gradasi, tapi pada dekor ombre yang berupa rose swril yg cakep banget. Sayang blom bisa mengaplikasikan di cake ultah anakku.
Harus latihan lebih sering.
Resepnya pake resep steamed rainbow cake ala bunda shaski, tp cuma dikasih satu warna aja : PINK, because she is pinky girl...





agak2 tricky ngasih pewarnanya, gak segampang yg dipikir ternyata. next time better...

Kamis, 18 Oktober 2012

project #4 Red Velvet Cake

mumpung lagi inget...
project yg kesekian sebenernya, tp krn di blog ini nongolnya yg keempat, kita sebut saja project #4
Ini project nikahan seorang sahabat yang menikah di bulan juli. Dia yakin banget klo gw bisa ngerjain apa yg dia mau, padahal super duper nggak pede.
Alhamdulillah jadi juga, meskipun gak optimal. karena gak punya basic dekor kue. Soal rasa alhamdulillah enak, banyak yang bilang enak.
Kue yang diatas ukurannya 15 cm. Red velvet cake dengan cream cheese frosting. Resepnya dari mbak ria . plus 70 cup cake red velvet.
Temenku juga pesen 8 jar cake rainbow buat angsulan, sayang gak ke foto...


ini foto red velvet cupcake nya

resepnya aku copy paste dari mbak ria yg blognya icip2didapur.blogspot.com
Resep RED VELVET CAKE (kuehnya Oprah)

Bahan A :
3 1/2 cup = 385 gram, terigu protein sedang (all purpose)
1/2 cup = 55 gram, coklat bubuk
1 1/2 sdt garam

Bahan B :
2 cup = 473 cc, minyak goreng
2 1/4 cup = 506 gram, gula pasir/gula halus (kalau ga suka manis bisa dibuat 2 cup saja)
3 btr telur
1 1/2 sdt vanili bubuk
pewarna merah secukupnya

Bahan C :
2 bh Bit (± 300 gr)
200 cc air

Bahan D :
1 1/4 cup = 295 cc, susu UHT plain
2 sdm air lemon atau jeruk nipis

Bahan E :
2 sdt soda kue
2 1/2 sdt air lemon/jeruk nipis
CHEESE FROSTING :
Bahan :
250 gr cream cheese
100 gr butter
2 cup = 450 gram, gula bubuk (bila tidak suka manis, boleh dikurangi... cukup 225 gram aja)
2 cup = 473 cc, fresh cream cair ----->> sangat dianjurkan pake merk RICHs, hasilnya lbh kokoh dan stabil di suhu ruang (aku bukan salesnya ya, pengalaman pake aja dibandingkan dg produk yg lain). Contoh produknya ada di Kamus Dapurku, klik aja di label/category tentang Cream.

Cara membuat cake nya :
1. Blender potongan bit dengan air (bahan C) lalu masak dengan api kecil hingga air susut setengahnya. Saring dan ukur 100 cc. Sisihkan dan biarkan dingin.
2. Campur susu dan air lemon (bahan D), aduk rata dan sisihkan. Bentuk akhir akan mengental seperti yoghurt. Ini yang namanya BUTTERMILK.
3. Panaskan oven dan siapkan 3 loyang bundar dengan diameter 24 cm, alasi dengan kertas roti dan olesi dengan margarin.
4. Campur semua bahan A lalu ayak.
5. Campur lalu kocok gula halus dan minyak sampai rata. Masukkan telur satu per satu (with low speed), kocok hingga rata.
Tambahkan juice bit, pewarna dan vanilli lalu aduk rata.
>> Kalau pada step ini yang dipakai gula pasir, gunakan chopper (bukan mixer). Caranya, masukkan gula ke dalam chopper lalu tambahkan sedikit minyak dan giling hingga halus. Lalu satukan dengan sisa minyak. Mixer hingga rata.
(ikuti step selanjutnya spt diatas)
6. Masukkan campuran terigu ke dalam adonan, mixer (dengan low speed) hingga tercampur rata.
7. Tambahkan buttermilk, aduk rata dengan spatula.
8. Campur bahan E (dibuat dadakan aja ya) lalu masukkan ke dalam adonan, aduk rata.
9. Tuang adonan ke dalam 3 loyang lalu panggang sampai matang.


Siapkan cheese frosting.
Cara membuat CHEESE FROSTING :
1. Campur cream cheese, butter dan gula bubuk lalu kocok hingga lembut. Sisihkan.
2. Dalam wadah terpisah, kocok freshcream hingga mengembang (jadi whipcream), lalu masukkan campuran cream cheese, mixer dengan low speed hingga tercampur rata.


Penyelesaian :
Ambil selembar cake lalu olesi atasnya dengan cheese frosting secukupnya lalu tutup dengan selembar cake lagi. Selesaikan sampai cake yang ke 3. Lalu cover semua permukaannya dengan sisa cheese frosting.
Simpan di kulkas dan siap dinikmati.


Catatan :
Sebaiknya saat di dalam kulkas cake disimpan dalam keadaan tertutup.
Sesaat dari dalam kulkas cake agak sedikit membeku (justru pd saat ini cake sangat bagus dipotong, hasilnya mulus tdk beremah, liat aja foto slicenya), keluarkan dr kulkas, potong dan biarkan sebentar sebelum disantap... cake akan menjadi lembut dan moist kembali (ciri khas kue dengan pemakaian bahan minyak goreng).
Untuk hasil frosting yang lebih lembut, gula halus bisa diganti dengan glucosa cair (hasilnya memang lebih lembut dan halus, tapi jeleknya hasil frostingnya jd lebih cair).
Kalau tidak ingin cake nya terlalu tinggi, gunakan 2/3 resep saja dengan2 loyang bundar diameter 24 cm. Untuk 3 layer, hasil akhir tingginya sekitar 10-11 cm sedangkan 2 layer tingginya jadi sekitar 7 cm an.

OMG males banget buat update...project#3

Nyaris setahun blog ini terbengkalai, OMG...
ternyata nggak serajin yang disangka. padahal baking projectnya dah banyak yang dicoba.
Salah satunya adalah Rainbow cake, steamed version tentunya.
Hasil dari blog walking, ketemu resep di blognya bunda shaski, tapi nggak bikin dua resep spt beliau. cuma satu resep untuk ukuran loyang 20cm



 ini plus foto modelnya..hihihi.. foto steamed rainbow cake sebelum di cover


 yang ini setelah di cover creamcheese frosting

yang mau coba ini resepnya aku copy paste
RAINBOW STEAM CAKE ala bunshas
Adaptasi dr brownies kukus ny liem
Disarankan Loyang bulat Diameter 20 atau 18

Ingredients:
*Telur 6 butir
*Gula 200 gram
*Emulsifier 1/2 sdt teh ( tbm atau sp atau vx)
aduk rata dan diayak
*Vanili 1/2 sdt teh
*Perisa milk (aroma susu) 1 sdt {bisa diskip krn adanya di tbk tertentu }
*Garam 1 sdt
*Terigu 125 gram, ayak,( aduk rata dg susu bubuk)
*Susu bubuk putih 5 sendok
*Minyak 175 ml
*White coklat 100 gram, lelehkan, campur dg minyak ( coklat blok )
Pewarna makanan warna pelangi masing masing 7 tetes(aku pk trans,hakiki,wilton)
(Bisa dikasih yang pasta..jd tiap warna ada rasanya hijau=pandan ,kuning=nangka…’Kluu ada..klu ga ada ya pewarna aja hihihi)
Directions:
¤. Kocok telur dan gula hingga putih masukkan tbm kocok lg hingga mengembang(hand mixer philip kurleb 25 menit).
¤ Setelah kental berjejak masukkan campuran tepung terigu dan aduk perlahan dengan sendok karet hingga rata.(Aku biasanya pakai mikser kecepatan paling rendah sebentaaaaar bgt asal kecampur aja)
¤ Tuang campuran minyak dan coklat keadonan, aduk rata. (Aduk dengan sendok karet dr arah bagian bawah keatas sampai rata
¤ Bagi adonan menjadi 6 bagian
Beri setiap bagian warna/pasta dengan warna: merah, orange, kuning, hijau, biru dan ungu
¤ bagian 1 kukus selama 10 menit(pastikan matang dengan tes tusuk).
¤ berikutnya masukan bagian warna lain.kukus hingga matang lalu lakukan berulang sampai warna terakhir .selama proses mengukus lapisi tutup kukusan dengan kain.
atau kalau mau kaya pict diatas dikukus per warna/loyang..adonan bisa mengantri krn adanya emulsiefer (tbm,sp)